Juguran Syafaat Juli 2021

Menjadi teachable adalah dambaan setiap orang. Seorang teachable senantiasa memiliki dorongan yang kuat untuk tumbuh dengan belajar, sehingga apapun kondisi dirinya hari ini tidak lebih penting dibandingkan dengan segenap potensi yang ia miliki untuk berkembang hingga batas yang tak hingga.
Mengerjakan pembelajaran hidup dengan gembira pada setiap prosesnya. Tidak merasa terburu-buru menarget hasil peningkatan diri yang bombastis, spektakuler dan revolusioner. Melainkan evolusioner. Bahkan, ia tidak jatuh mentalnya meskipun seakan-akan semuanya jalan ditempat dan tidak kemana-kemana, karena ia memahami bahwa salah satu prinsip utama di dalam belajar adalah perulangan. Mungkin memang sedang ada SKS kehidupan yang sedang harus diulang.
Sebab mind-technology pada manusia tidak di desain sebatas mengerjakan fungsi transfer file. Melainkan bagaimana pemahaman, pengetahuan dan kesadaran baru yang diterima dapat diinternalisasi ke dalam diri. Terinstal menjadi kebiasaan, lantas mengaktual menjadi perangai karakter. Perulangan-perulangan adalah sebaik-baik dari proses internalisasi ilmu.
Bersama-sama kita akan melingkar di Juguran Syafaat penyelenggaraan edisi ke-100 di bulan Juli 2021 di Youtube Channel .