MAMPIR MEDANG (61): Pekerja di Negara Maju

Kenapa ada orang yang melakukan pekerjaan yang kelihatannya sama, tetapi perolehannya berbeda? Sebab bisa jadi kedua orang itu meskipun berada di ruang yang sama, tetapi sesungguhnya menempati dimensi yang berbeda.

Allah akan meninggikan orang yang berilmu beberapa derajat. Alat untuk naik dimensi adalah ilmu, ketercerahan.

Orang yang bekerja di negara maju saja beda gajinya dengan orang yang bekerja di negara berkembang. Begitupun, sekalipun melakukan pekerjaan yang sama, dua orang bisa meraih perolehan yang berbeda.

Maka carilah ilmu dan ketercerahan setiap saat. Agar kita senantiasa naik dimensi.

(Diolah dari: Agus Sukoco)

Previous ArticleNext Article